Jumat, 13 Desember 2019


Tata letak teks adalah suatu gaya pemformatan dalam penulisan. Tata letak digunakan pada penulisan data huruf. Selain itu tata letak membuat tulisan lebih menarik dan rapi. gambar dalam brosur adalah komponen yang sangat penting untuk  menunjukkan suatu maksud tertentu dan warna dalam brosur menjadi factor penting untuk bagus tidaknya brosur tersebut maka dari itu pemilihan warna dalam brosur sangat penting.
 Dan ini adalah Tips Memperjelas sebuah gambar untuk Brosur Menarik : 

1.Sisipkan Foto/Gambar Seseorang Berpenampilan Menarik

Bila Anda cukup cermat, sebagian besar brosur yang dicetak umumnya menampilkan sosok pria atau wanita yang enak dipandang. Misalnya brosur biro perjalanan yang memperlihatkan resepsionis cantik di front office. Ada pula yang menggunakan potret selebriti hingga atlet kenamaan. Anda bisa menerapkan langkah ini selama tokoh-tokoh tersebut sesuai dengan bisnis atau produk yang hendak dijual.

2.Pakai Teks Yang Memiliki Unsur Kejutan dan Fantastis untuk Memperjelas Tata letak Teks

Judul utama yang bombastis memang akan dengan cepat memikat perhatian pembaca. Di sisi lain, tajuk yang berlebihan dan tidak berkaitan dengan konten brosur mustahil menarik atensi, sebab para pembaca sudah merasa ditipu. Maka, rancanglah konsep sedemikian rupa untuk brosur; sesuaikan emosi pada judul dengan pesan yang ingin Anda sampaikan agar pembaca cepat percaya.
 3.Sesuaikan Warna Dengan Konten Yang Dipromosikan
Pemilihan warna secara tidak langsung akan mempengaruhi suasana dari konten yang dipromosikan pada brosur. Misalnya warna hitam yang dapat menimbulkan kesan elegan atau muram. Atau merah yang menciptakan kesan berani. Kalau sampai salah memilih, pembaca tidak akan menangkap pesan atau informasi yang Anda cantumkan dalam brosur tersebut.
 4.Cantumkan Promo Menarik di Brosur Tersebut
Tips selanjutnya yang bisa Anda sematkan sebelum proses cetak brosur adalah promo menarik seperti potongan harga atau paket spesial. Anda bisa menyimak contohnya pada brosur supermarket maupun kosmetik yang sering kali menawarkan diskon untuk transaksi pada jumlah tertentu. Angka-angkanya akan dicetak dalam ukuran besar dengan warna menyala untuk mencuri atensi pembaca.

5.Memasukan Tanda atau Sign Tertentu Pada Judul Utama

Selain promo menggugah, tanda atau sign tertentu pada brosur juga akan membantu calon konsumen mengenal produk atau identitas perusahaan. Beberapa tanda yang bisa Anda gunakan antara lain oval, kotak, lingkaran, tanda panah, hingga bintang. Tentunya, pemakaian tanda-tanda tersebut harus sesuai dengan konten di dalam brosur. Jangan jadikan sebagai ornamen semata.
 6.Buat Subjudul Untuk Memperjelas Tajuk Utama Brosur
Subjudul biasanya terdiri dari kalimat-kalimat pendek dengan ilustrasi singkat agar pembaca yang sudah tertarik dengan judul utama mau mempelajari informasi selanjutnya. Supaya lebih efektif, pastikan tajuk yang Anda gunakan tidak terlalu panjang, sehingga pada subjudul Anda bisa mempertegas informasi dan menggambarkan kelebihan dari produk maupun perusahaan yang dipromosikan dalam brosur.
 7.Ciptakan Layout Brosur Sesuai Dengan Keunggulan Konten
Pemilihan warna dan ilustrasi tidak akan menunjang informasi kalau layout-nya terlalu biasa atau malah tidak sesuai dengan produk maupun perusahaan. Tata letak yang baik sekaligus menarik akan membuat pembaca lebih nyaman saat menelisik keunggulan dari konten yang Anda promosikan. Tampilan brosur Anda pun akan semakin memukau dan tidak pasaran di kalangan konsumen.

8.Sediakan Space atau Ruang Kosong Sebagai Jarak / Jeda

Hal penting terakhir yang kadang nyaris dilupakan dalam brosur adalah keberadaan ruang kosong atau space. Pembaca akan cepat kelelahan kalau konten brosur terlalu berdesakan. Space juga menjadi salah satu tanda kualitas desain dari brosur tersebut. Di sisi lain, ruang kosong yang terlalu banyak atau besar akan membuat brosur ‘hampa’ dan sia-sia, karena space tadi bisa diisi dengan informasi bermanfaat.

AR Supplier Ikan . 2017 Copyright. All rights reserved. Designed by Blogger Template | Free Blogger Templates